Thursday, November 11, 2010

Kesalahan

Suatu kesalahan sudah pasti oleh kita adalah suatu hal yang sangat kita hindari, adalah sangat fatal apabila kita melakukan kesalahan, karena bisa mengakibatkan merugian bagi diri sendiri atau orang lain. Namun dalam kehidupan ini kesalahan sering terjadi, dimanapun kita berada sering melakukan kesalahan. Mengutip kalimat yang pernah diucapkan oleh motivator Mario Teguh dalam acara Golden Ways yang disiarkan oleh Metro tv.

“Ada dua kesalahan dalam kehidupan ini yaitu melakukan kesalahan dan melakukan dengan cara yang salah”.

sungguh dalam beberapa saat kalimat itu sangat membingungkan, namun beberapa saat kemudian saya bisa menangkap makna dari kalimat itu.

Memaknai kalimat yang pertama dari P’ Mario Teguh yaitu “melakukan kesalahan”, merenung sejenak atas kalimat tersebut saya berpikir, bahwa kesalahan adalah suatu kegagalan atas perbutan setiap manusia. Itu mutlak akan menimbulkan kejadian yang tidak diharapkan. Tetapi saya berpikir lagi apakah semua manusia sadar akan perbuatannya karena sebetulnya mereka telah melakukan kesalahan yang pada dasarnya mereka tidak menyadari bahwa nantinya akan berakibat kerugian baik bagi dirnya sendiri atau orang lain.

Kalimat kedua yaitu “melakukan dengan cara yang salah”, lama saya memaknai kalimat yang kedua ini. Namun kemudian terlintas dalam pikiran bahwa manusia tidak pernah belajar untuk hidup, kita dilahirkan ke bumi ini untuk hidup dengan kondisi tidak tahu apa apa. Pembelajaran hiduplah yang membimbing kita untuk hidup. dan setelah cukup dewasa kita dikenalkan dengan tuntunan ajaran agama untuk menghindari kesalahan.

Manusia hanya bisa berencana, berangan angan namun takdir sepenuhnya ada di tangan Tuhan. Tidak ada manusia yang bijak melainkan manusia dapat belajar atas kesalahan yang diperbuatannya. [Sumber]

______________________________________________________________________
Kesalahan, gimana sih ngelakuin kesalahan? sedih? Jarang. Menyesal? Pastinya..

Tetapi bagaimana cara mengembalikan suatu kesalahan besar yang telah anda perbuat adalah dengan mempercayai diri anda sendiri. Jawaban dari semua masalah ada 2, pertama yakin kepada diri sendiri. Ke dua yaitu Berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.


Bila anda melakukan sesuatu, ada kemungkinan anda membuat suatu kesalahan. Bila anda membuat kesalahan, itu adalah hal yang hebat. Karena anda berkesempatan belajar sesuatu.

Akui kesalahan anda, teliti dan pelajari secara mendalam. Jawablah kesalahan anda tersebut. Kesalahan adalah guru yang luar biasa. Dengan mengenal apa yang salah, anda dibantu untuk menemukan apa yang benar.

Tom Watson, pendiri IBM, tahu persis nilai sebuah kesalahan. Suatu saat, seorang pegawai membuat kesalahan besar yang merugikan IBM senilai jutaan dollar. Sang pegawai yang dipanggil ke kantor Watson, berkata “Anda pasti menghendaki saya mengundurkan diri.” Jawab Watson, “Anda pasti bercanda. Saya baru saja menghabiskan 10 juta dollar untuk mendidik anda…”

Orang yang sukses, akan belajar dari apapun yang terjadi, termasuk kesalahan. Bila anda membuat sebuah kesalahan, hal yang terbaik adalah mengumpulkan kembali keping-keping yang terserak, dan memperhatikan bagaimana hal itu bisa terjadi.

Jangan menangisi kesalahan. Periksa dan pelajari kesalahan. Selanjutnya manfaatkan pengetahuan baru anda itu.

Ingatlah: "Kesalahan adalah Jalan memutar untuk menuju kesuksesan"

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | JCpenney Printable Coupons